Friday, July 28, 2017

280 ribu Orang Telah Mendaftar di Negara Antariksa


Negara luar angkasa, biasa disebut Asgardia, telah menerima setidaknya 280ribu lebih pelamar yang nantinya akan jadi warga negara antariksa pertama tersebut. Calon warganya pun berasal dari berbagai belahan dunia.

Warga Indonesia pun dikabarkan tak luput untuk melamar di Asgardia. Berdasarkan data yang kami dapat dari website resmi Asgardia, setidaknya 5 ribu lebih warga Indonesia telah melamar menjadi warga negara Asgardia, yang terbanyak ditemukan di kota Jakarta, Pelamar telah mencapai seribu lebih.
Asgardia sebenarnya memiliki nama asli yaitu The Space Kingdom Of Asgardia, merupakan hasil buah pemikiran dari seorang pengusaha kaya, ilmuan antariksa asal Rusia, yaitu Igor Ashurbeyli. igor sendiri sekarang menjabat sebagai ketua Komite Science of Space di UNESCO.

Ide dasar dari pembentukan negara antariksa Asgardia yaitu adalah sebuah proyek global demi mempersatukan semua umat manusia.

“Asgardia adalah upaya untuk membuat cerminan kehidupan manusia di luar angkasa, namun tanpa pengkotak-kotakkan negara, agama, maupun suku bangsa. Di Asgardia, kita semua adalah makhluk Bumi!” ucap Ashurbeyli.

Tujuan Igor adalah untuk menjadikan sebuah tempat tinggal yang tak memiliki kebobrokan seperti dibumi. Mungkin ini ia lakukan karena sudah muak dengan permasalahan di bumi yang semakin lama semakin menjadikan bumi menjadi tempat tinggal yang buruk.

Namun, hingga kali ini  sarana negara asgardia belum dibangun sama sekali. Belum jelas kapan proyek ini akan dimulai pembangunannya. Yang pasti, ini akan menjadi sebuah terobosan hebat jika terlaksanakan.

14 comments

ga bisa ngebayangin tuh, kalo bangun rumah.. disana kan ga ada anti gravitasi ya.

biar bumi ga kebnyakan pnduduk gan,

orang indonesia banyak juga yang daftar yah, ane mau api mikir duitnya butuh berapa buat tinggal di asgardia,hehe

yakin ga tuh kalo pindah ke asgardia ga bakal bobrok kya di bumi?, di ngr kita aja yg udah disatuin sm "GARUDA" aja masih banyak trjadi prselisihan antar agama, apa lagi disana yg katanya ga di "KOTAK-KOTAKIN",

nanti disediain rumahnya sama pemerintah asgardia gan wkwk

kalo kata ane tetep aja banyak gan wkwk

cocok untuk penduduk china gan.. biar berkurang penduduk nya, nice info gan

Saya masih bingung gimana cara nafasnya wkwk,kan belum tentu ada udara.

bisa ke official website nya gan kalo agan minat

bisa ke official website nya gan kalo agan minat